hari-hari di 2025 edisi pengembangan diri
Mari mengenang dan merefleksi hari-hari pada 2025 karena tahun tersebut baru saja berlalu. Supaya tidak campur aduk, tulisan kali ini edisi pengembangan diri yang akan berfokus pada bagaimana saya merefleksi diri. Awal tahun lalu rasanya masih cukup labil, masih merasa perlu banyak dukungan dari teman-teman supaya bisa lebih stabil dan berdiri sendiri. Seiring waktu, dengan dikelilingi orang-orang baik dan luar biasa open-minded , saya pun mulai merasa nyaman untuk menjadi diri sendiri, mulai berani semakin membuka diri dan mengutarakan pendapat. Lambat laun, semua menjadi terasa lebih mudah dan nyaman, tak perlu lagi terlalu sering berpura-pura untuk menjadi yang terlihat baik di mata orang. Pada akhirnya, yang tak suka akan terus mencari kekurangan kita, kan? Belajar menjadi guru BIPA, mengajar bahasa tapi terbalik; biasanya mengajar Bahasa Inggris, kali ini mengajar Bahasa Indonesia untuk pemelajar asing. Dari situ, belajar untuk bisa berinteraksi dengan murid yang 'baru', ...