Wisata Hantu NYC #day1
Seru sekali muncul di timeline twitter. Saya baca sejak kemaren malem ada terus nih cerita tentang tempat-tempat angker di New York (NYC), kota dengan populasi terbesar di Amerika Serikat. Nah, mengutip dari TL @NGKidsID... Here we go, wisata hantu di New York.
Perjalanan mari kita mulai dari Palace Theater....
Perjalanan mari kita mulai dari Palace Theater....
-
NYC terkenal sebagai kota yang tak pernah tidur karena penghuninya selalu beraktivitas. Konon, penghuni ini termasuk hantu-hantu!
Banyak yang bilang, hantu NYC "hidup" di gedung-gedung dan tempat-tempat ramai dan terkenal. Ada 3 tempat yg konon jd pusat kegiatan para hantu...
Tempat hantu NYC yang pertama: Palace Theater, Broadway ~
Palace Theater ada sejak 1913 dan sudah mengorbitkan banyak bintang. Salah satunya Judy Garland (The Wizard of Oz).
Rupanya, sejak dibuka, banyak artis-artis Broadway yang enggan “turun panggung”. Mereka agaknya ingin hidup selamanya di panggung. Selama hampir 99 tahun, konon ada lebih dari 100 hantu yang “menghuni” teater Palace!
Bayangkan berada di ruangan teater tua, di mana suara bisa menggema hingga ke kursi-kursi terpojok sekalipun. Apalagi kalo kamu tahu, suara yang membahana di ruangan teater kosong itu adalah suara dr seseorg yang sudah…meninggal.
Hingga kini, orang-orang masih sering mendengar suara nyanyian Judy Garland menggema di lorong-lorong kosong. Padahal, Judy Garland sudah meninggal sejak tahun 1969. Bukan… itu bukan suara dari radio atau rekaman yang diputar lagi. Karena selain suara, pemain dan karyawan Palace juga lihat penampakannya dekat pintu khusus pemain teater.
Ada lagi penampakan pemain cello bergaun putih di tengah anggota orchestra yang sedang bermain untuk pertunjukan.
Bayangkan selama 90 menit lebih, duduk dan bermain musik bukan di samping seorang teman, tapi makhluk halus yang mendadak muncul!
Kalo 2 penampakan tadi belum cukup, masih ada lagi arwah penasaran seorang pemain akrobat: Louis Borsalino. Louis gagal menangkap tangan temannya saat sedang jungkir balik di udara. Dia jatuh 5,5 meter ke tanah dan mati. Sejak kejadian itu, banyak yang lihat penampakan hantu Louis melompat dan melayang dalam teater.
Hingga kini, arwah Louis masih terus berusaha menyelesaikan lompatannya yang gagal.
Dari semua hantu yang ada di teater Palace, hantu yang konon paling berbahaya dan membawa kutukan adalah hantu Louis. Menurut legenda, kalo kamu ada di teater Palace dan melihat hantu Louis, maka tak lama lagi, kamu pun akan mati.
-
Sekian wisata hantu hari ini.
Tenang, kalo wisata ini belum berhasil bikin kamu bergidik, besok masih ada lagi ;)
PS: thanks to admin @NGKidsID atas izin mengutipnya :)
Sumber foto :
Sumber foto :
New York Palace Theatre, New York, 1915. Copyprint. Courtesy of the Theatre Historical Society of America, Elmhurst, Illinois
pasti seru ni wisata hantu di tempat ini..nice post sista..salam kenal
ReplyDeletepasti ;)
ReplyDeletekapan2 ke sana yuk, mba :D
wkeke...~~
salam kenal juga ^^
merinding disco jadinya...
ReplyDeleteHorooorr boo"..
#ngacirambillangkah1000