Day 178 of 365

Summer Event #1

Sepekan turut berpartisipasi dalam sebuah Summer Event bersama kawan-kawan MaLFI sebelum akan menghabiskan sebulan dalam Summer Event selanjutnya; Summer Day Camp.

Sebuah pengalaman yang sangat baru dan saya bersyukur mendapat kesempatan tersebut. Setelah sekian lama hanya bolak-balik mengajar biasa, menyiapkan materi formal, lalu menemani siswa memenuhi kebutuhan akademiknya, mengisi kelas untuk English Summer Class tentu sangat menyenangkan!

Agenda ESC tentu datang setelah persiapan SDC hampir 100% rampung. Mula-mula menimbulkan dilema bagi saya, tapi tanpa pikir panjang, saya terabas semua, he he he. Sepertinya saya ini haus akan pengalaman, jadi antusias untuk menerima hal baru! ๐Ÿ˜

English Summer Class dimulai sejak pukul 9 sampai pukul 11. Hal itu otomatis membuat saya harus bersiap lebih pagi. Bersiap badan dan otak! Biasanya paling cepat, saya berangkat kerja pukul 10, kali ini pukul 8an! Waaaah! Kalau saya bilang: from night owl into a morning bird ๐Ÿฆ๐Ÿฆ‰ 

Lucunya, hal pertama yang membuat saya khawatir adalah bahwa saya tidak akan sempat menyesap kopi pagi dengan nikmat. Nyata, bisa, kok! Hanya saja memang harus buru-buru, alias cepat-cepat. Agak pantang, tapi tak apa--daripada harus berangkat tanpa mengopi!

Sampai hari ke-tiga, saya masih baik-baik saja dengan tempo yang baru. Setelah ESC, saya masih lanjut ke bimbel pukul 12. Jadi, kadang-kadang saya melewatkan makan siang atau terlambat. 

Hari ke-4, badan mulai berat di pagi hari; menuntut tidur lagi, dong!!! ๐Ÿ˜…๐Ÿ˜…๐Ÿ˜… Hal yang patut disyukuri mengenai kondisi badan yang mulai kendor itu adalah bahwa materi kelas mulai lebih santai dan persiapan untuk hari-H sudah hampir 100% rampung, sehingga hanya perlu datang dan finishing saja.

Ah! Pada hari ke-4 itu saya merasa sangat kacau! Malamnya tidur dalam keadaan gelisah, paginya terbangun dengan perasaan yang tidak enak. Pokoknya hari itu saya sama sekali merasa tidak bersemangat dan tidak bisa menaikkan mood sendiri! Rasanya seperti berusaha memberdirikan handuk basah! Syukurnya hari itu partner saya di kelas sangat mendominasi, saya merasa sangat terbantu karena tidak perlu banyak memimpin kelas. Biasanya energi dan semangat anak-anak akan mampu menjalari tubuh saya, tapi hari itu... eergghhh, tidak mempan! 

Tentu saja saya merasa sedih dan bersalah karena tidak profesional๐Ÿ˜” tapi tidak apa-apa, karena hari itu kegiatan berjalan dengan baik!

Hari ke-5 saya mulai merasakan kembali semangat dan motivasi dalam diri saya. Saya agak kaget, tapi bahagia karena sudah bisa baik-baik saja. Lagi-lagi saya bersyukur akan hal itu, kan! 

Hari ke-6, hari puncak di mana anak-anak--para peserta ESC akan tambil untuk mini presentasi tentang hal yang mereka buat pada hari sebelumnya. Selain itu, hasil karya mereka juga akan dipamerkan pada orangtua yang akan hadir.

Untuk bangun pagi tentu semakin menjadi tantangan! Syukurnya exhibition tidak dimulai pukul 9, melainkan pukul 10.30 sehingga bisa datang sekitar pukul 9. Pokoknya syukur๐Ÿ˜‰๐Ÿ˜Š

Hal yang membuat saya terharu pada hari itu adalah bahwa akhirnya saya mengenakan baju MaLFIosi! Sebuah kaos yang menurut saya: jika pakai itu, maka kamu keren sekali, seperti pada MaLFIosi lainnya yang selalu saya kagumi. Namun, meski sudah mengenakan kaos tersebut, saya tetap merasa belum pantas, he-he. Yah, pokoknya kemudian saya merasa bahagia. Meski merasa belum pantas, saya patut menghargai pencapaian saya itu. Ya, kan? Selamat, Mi!!!๐Ÿ’๐Ÿ’๐Ÿ’๐Ÿ’

Usai sudah Summer Event yang pertama. Lalu, Summer Event ke-dua sudah di depan mata๐Ÿ˜Ž bismillaah... semoga Tuhan memberi saya kemampuan lahir dan batin untuk mengemban project tersebut.

*

Usut punya usut tentang Summer yang digunakan pada acara-acara tersebut berkaitan dengan liburan panjang--yang identik terjadi pada musim panas di negara 4 musim. Anak-anak sekolah sekarang sedang liburan panjang. Jadi, begitulah... ๐ŸŒป๐ŸŒป๐ŸŒป

Comments