Pertanyaan: Kenapa menjadi guru?
Malam ini akhirnya sempat juga untuk nulis curhatan (hahaha). Setelah malam-malam lainnya tepar kecapekan karena masih dalam tahap beradaptasi dengan ritme kehidupan yang baru (ciye…). Jadi, ditemani dengan secangkir kopi manis yang sudah dingin, saya mau berbagi cerita untuk diri saya di masa depan. Sedikit melenceng dari topik, saya mau curcol tentang secangkir kopi dengan rasa terburuk yang pernah saya buat dan yang pernah saya minum. Ceritanya berawal pada suatu Kamis sore. Saya dan teman sudah janjian untuk pergi menjadi ATK ba’da Ashar. Tapi dia pergi ke dokter hewan dulu nganter kucingnya yang sakit, dan nganter ibunya ke acara keluarga. Saya agak kesal dan gimana gitu menunggu kepastiannya (yah, namanya juga cewek, suka nyari-nyari kepastian). Akhirnya kepastiannya adalah ba’da Maghrib. Untuk meredam rasa kesal, saya memutuskan untuk berobat dengan secangkir kopi yang biasanya ampuh. Tapi eh ternyata… kopi sore itu, asli, nggak enak! Biasanya saya selalu kagum dengan kopi ...