Posts

Showing posts from August, 2014

Panggung Sandiwara

Kata orang, " hidup ini adalah panggung sandiwara" . Kita hidup dengan skenario yang telah dituliskan oleh Sang Pencipta. Kita menjalani hari-hari kita sesuai dengan apa yang telah diatur. Namun tentu saja tak sepenuhnya hidup kita bergantung pada skenario itu, ada yang bilang "hidup adalah pilihan" . Jelas, dua hal itu benar, kan? Tapi saya mau menelisikk tentang kata orang yang pertama aja, muehehe. Analogi dari "hidup ini adalah panggung sandiwara": kita adalah aktor atau aktris yang mampu memerankan beberapa tokoh dalam latar tempat dan waktu yang berbeda-beda. Betul, kan? Kadang saya sering dengan sadar maupun tidak sadar ternyata sedang berperan. Di satu tempat saya menjadi seorang yang lain, di tempat lain saya menjadi orang lain lagi, begitu seterusnya. Bagaimana saya memainkan peran saya adalah tergantung dari siapa saja orang di sekitar saja. Hal itu mudah pada awalnya, tapi kemudian menjadi sulit ketika saya bersama dua orang berbeda di mana...

Buku yang Tertutup

Buku yang tertutup. Buku yang sama sekali tidak menarik sampulnya. Buku yang tidak pernah begitu saja terbuka. Buku yang isinya tak bisa diduga asal-asalan. Buku yang hanya mengungkapkan ceritanya ketika dibuka, bukan terbuka. Buku yang tertutup hanya akan membuka dirinya bagi siapa yang terarik untuk membacanya. Buku yang tertutup tak pernah bisa asal dibuka, hanya orang yang benar-benar ingin tahu yang akan membuka dan mengetahui rahasia apa saja yang ada di dalamnya. Buku yang terbuka tak pernah mengumbar rahasianya, hanya kepada orang yang ingin membacanya. Buku yang tertutup sama sekali tak pernah menarik bagi sebagian orang. Terlebih pada sampulnya pun tak ada yang menggelitik mata untuk membukanya. Buku yang tertutup hanya akan memancarkan pesona tersendiri bagi orang tertentu yang akan membacanya. Buku yang terbuka tidak dengan mudah membuang-buang kepercayaannya pada orang lain untuk membacanya. Buku yang tertutup memang tak mudah dipahami karena hanya segelintir yang te...

As Sweet As Candy!

Teman. Satu kata yang mungkin banyak macam definisinya. Ada teman yang baik, kurang baik, tidak baik. Teman pun banyak sekali macamnya. Teman itu (menurut saya) adalah pribadi seseorang yang cocok atau tidak dengan pribadi kita sendiri. Tingkat kecocokan pribadi kita dengan seseorang menunjukkan sebagaimana dekat kita dengan seseorang yang kita sebut dengan teman. Teman gampang dicari, begitu kata banyak orang. Tapi menurut saya, tidak sembarang kenal orang bisa kita jadikan seorang teman. Teman itu lebih daripada sekedar mengenal seseorang. Teman itu adalah seseorang yang bisa kita andalkan, percaya, dan membuat kita nyaman. Seperti yang saya sebutkan sebelumnya, kecocokan, yaitu antara lain tiga hal tersebut merupakan indikasi dari status teman itu sendiri. Semakin cocok kita dengan seseorang, maka semakin berarti seorang teman bagi kita. Terlihat sepele mungkin, tapi menurut saya itu cukup besar artinya. Artinya, tidak sembarang orang bisa menjadi teman. Teman. Kadang ada tema...